bernasnews – Berikut bacaan doa menyambut Hari Raya Idul Fitri yang dapat dipanjatka umat Islam. Panjatkan doa pada malam 1 Syawal.
Simak bacaan doa malam Idul Fitri bagi umat Islam. Tak terasa, Ramadhan akan segera berakhir dan kita bersiap menyambut Hari Raya Idul Fitri.
Umat Islam dianjurkan membaca doa pada waktu yang mustajab ini. Malam Idul Fitri adalah salah satu waktu yang mustajab untuk memanjatkan doa.
Doa Menyambut Idul Fitri
Doa menyambut Idul Fitri berisi harapan agar Allah SWT menerima amal ibadah dan menghapus dosa-dosa sehingga kembali menjadi manusia yang fitri di hari kemenangan.
Arab:
تَقَبَّلَ اللهُ مِنَا وَمِنْكُمْ. جَعَلَنَا الله وَإِ يَّاكَ مِنَ الْعَائِدِيْنَ وَالْفَائِزِيْنَ كُلُّ عَامٍّ وَأَنْتُمْ بِخَيْرٍ.
Artinya:
“Semoga Allah menerima amal kita semua dan semoga Allah menjadikan kita orang-orang yang kembali suci dan bahagia. Semoga setiap tahun kamu dalam kebaikan.”
Doa Sayyidina Ali pada Malam Hari Raya
Salah satu doa yang dipanjatkan oleh Sayyidina Ali saat menghidupkan malam hari raya, awal Rajab, dan Nishfu Sya’ban adalah sebagai berikut:
Arab:
اللّٰهُــمَّ صَلِّ عَلَى مُحَمَّـدٍ وَاٰلِهِ مَصَابِيْحِ الْحِكْمَةِ وَمَوَالِيْ النِّعْمَةِ، وَمَعَادِنِ الْعِصْمَةِ، وَاعْصِمْنِيْ بِهِمْ مِنْ كُلِّ سُوْءٍ. وَلَا تَأْخُذْنِيْ عَلَى غِرَّةٍ وَلَا عَلَى غَفْلَةٍ، وَلَا تَجْعَلْ عَوَاقِبَ أَمْرِيْ حَسْرَةً وَنَدَامَةً، وَارْضَ عَنِّيْ، فَإِنَّ مَغْفِرَتَكَ لِلظَّالِمِيْنَ، وَأَنَا مِنَ الظَّالِمِيْنَ، اللّٰهُــمَّ اغْفِرْ لِيْ مَا لَا يَضُرُّكَ، وَأَعْطِنِيْ مَا لَا يَنْفَعُكَ، فَإِنَّكَ الْوَاسِعَةُ رَحْمَتُهُ، اَلْبَدِيْعَةُ حِكْمَتُهُ، فَأَعْطِنِي السَّعَةَ وَالدَّعَةَ، وَالْأَمْنَ وَالصِّحَّةَ وَالشُّكْرَ وَالْمُعَافَاةَ وَالتَّقْوَى، وَأَفْرِغِ الصَّبْرَ وَالصِّدْقَ عَلَيَّ، وَعَلَى أَوْلِيَائِيْ فِيْكَ، وَأَعْطِنِي الْيُسْرَ، وَلَا تَجْعَلْ مَعَهُ الْعُسْرَ، وَأَعِمَّ بِذَلِكَ أَهْلِيْ وَوَلَدِيْ وَإِخْوَانِيْ فِيْكَ، وَمَنْ وَلَدَنِيْ مِنَ الْمُسْلِمِيْنَ وَالْمُسْلِمَاتِ وَالْمُؤْمِنِيْنَ وَالْمُؤْمِنَاتِ.
Artinya:
“Ya Allah limpahkan rahmat ta’zhim-Mu kepada Nabi Muhammad dan keluarganya, lampu-lampu hikmah, tuan-tuan nikmat, sumber-sumber penjagaan. Jagalah aku dari segala keburukan lantaran mereka, janganlah Engkau hukum aku atas kelengahan dan kelalaian, janganlah Engkau jadikan akhir urusanku suatu kerugian dan penyesalan, ridhailah aku, sesungguhnya ampunan-Mu untuk orang-orang zalim dan aku termasuk dari mereka. Ya Allah ampunilah bagiku dosa yang tidak merugikan-Mu, berilah aku anugerah yang tidak memberi manfaat kepada-Mu, sesungguhnya rahmat-Mu luas, hikmah-Mu indah, berilah aku kelapangan, ketenangan, keamanan, kesehatan, syukur, perlindungan (dari segala penyakit), dan ketakwaan. Tuangkanlah kesabaran dan kejujuran kepadaku, kepada kekasih-kekasihku karena-Mu, berilah aku kemudahan dan janganlah jadikan bersamanya kesulitan, liputilah dengan karunia-karunia tersebut kepada keluargaku, anakku, saudara-saudaraku karena-Mu, dan para orang tua yang melahirkanku dari kaum Muslimin Muslimat serta kaum Mukminin Mukminat.”
Keutamaan Berdoa pada Malam 1 Syawal
Malam 1 Syawal adalah waktu yang mustajab untuk berdoa karena memiliki beberapa keutamaan, antara lain:
Malam Pengampunan Dosa
Pada malam Idul Fitri, Allah SWT membukakan pintu ampunan bagi hamba-hamba-Nya yang bertaubat dan berdoa dengan ikhlas.
Waktu yang Diberkahi
Malam Idul Fitri termasuk waktu yang penuh berkah, sebagaimana malam-malam lainnya di bulan Ramadhan.
Kesempatan Memohon Hidayah dan Kelancaran Hidup
Umat Islam dapat memanfaatkan malam ini untuk memohon kemudahan dalam kehidupan serta keteguhan dalam keimanan.
Malam 1 Syawal adalah salah satu waktu terbaik untuk berdoa dan memohon ampun kepada Allah SWT. Dengan menghidupkan malam Idul Fitri melalui doa dan amalan ibadah lainnya, umat Islam dapat meraih keberkahan dan kebahagiaan dalam menyambut hari kemenangan.
***