bernasnews — Wali Kota Yogyakarta Hasto Wardoyo kembali melaksanakan kegiatan Safari Subuh di Ramadan 2025. Kegiatan ini digelar setiap akhir pekan selepas sahur, Wali Kota beserta jajaran berkeliling dari masjid ke masjid di wilayah Kota Yogyakarta.
Selain untuk bersilaturahmi dan berdialog dengan masyarakat juga dilakukan penyerahan bantuan. Pada hari ke delapan Bulan Ramadan, Wali Kota Yogyakarta beserta jajarannya menyambangi Masjid Mangunegaran, di Kelurahan Panembahan, Kemantren Kraton, Yogyakarta, Sabtu (8/3/2025).
Dalam sambutannya, Wali Kota Yogyakarta Hasto Wardoyo meminta kepada seluruh masyarakat Kampung Mangunnegaran agar peduli terhadap para lanjut usia (lansia) sehingga dapat meningkatkan kualitas hidup para lansia.
“Beberapa waktu lalu saya sempat mengunjungi wilayah Kemantren Kraton. Ternyata di wilayah ini jumlah lansianya cukup banyak,” kata Wali Kota Hasto, dikutip dari Portal Berita Pemerintahan Kota Yogyakarta.
Menurut mantan Kepala BKKBN ini, untuk mewujudkan peningkatan kualitas hidup lansia perlu dukungan dari masyarakat, khususnya keluarga yang memiliki anggota lansia. “Untuk mewujudkan lansia yang sehat, mandiri, dan produktif, perlu dukungan dari masyarakat, khususnya keluarga yang memiliki anggota lansia. Lansia juga bagian dari masyarakat,” ucap dokter Hasto Wardoyo.
Pihaknya juga meminta kepada Takmir Masjid Mangunnegeran agar menggelar berbagai program yang mendukung para lansia di wilayahnya. Jadi jangan hanya mengajak warga untuk memakmurkan masjid, tapi bagaimana masjid juga bisa memakmurkan warga sekitar, terutama jamaah lansia.
“Saya yakin dengan semangat gotong royong warga Kampung Mangunnegaran akan menjadikan lansia ini menjadi lebih sehat, mandiri, dan produktif,” tandas Wali Kota Yogyakarta Hasto Wardoyo.
Kegiatan Safari Subuh di bulan Ramadan 2025 ini diakhir dengan penyerahan sejumlah bantuan, yang diantaranya bantuan dana rehab masjid sebesar Rp 10.000.000 dan bantuan 50 eksemplar buku. Juga bantuan dari Baznas Kota Yogyakarta sebesar Rp 2.000.000 serta sejumlah Al-Quran dari Kementerian Agama Kota Yogyakarta. (ted)