bernasnews – Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo dan putri Raja Keraton Yogyakarta Sri Sultan Hamengku Buwono X, GKR Mangkubumi, turut menghadiri event lari yakni Bank Jateng Friendship Run Yogyakarta yang dipusatkan di Beteng Vredeburg Yogyakarta, pada Minggu (9/7/2023), pagi.
Setidaknya ada 1000 peserta dari berbagai daerah yang ikut berpartisipasi dalam pre event dalam rangka menyambut Borobudur Marathon 2023 itu.
Saat dijumpai, Ganjar Pranowo mengaku kagum melihat semangat dan antusias para runners yang ikut dalam acara itu. Ia juga menyinggung konsep wisata kolaborasi yang bisa dilakukan oleh Yogyakarta dan Jawa Tengah untuk mendukung destinasi super prioritas Candi Borobudur itu.
“Sport tourism kolaborasi yang melibatkan antara Jogja-Jateng seperti ini akan menarik karena Jogja destinasi wisata populer, sementara Jateng punya Candi Borobudur,” kata Ganjar Pranowo dalam acara Bank Jateng Friendship Run Yogyakarta, Minggu (9/7/2023).
Terpilihnya Yogyakarta menjadi tempat dalam perhelatan Bank Jateng Friendship Run 2023 itu, menurutnya sangat bagus, sebab, Jateng dan Yogyakarta bisa berkolaborasi lantaran memiliki ikatan yang sangat kuat. Selain sport tourism, Ganjar menyebut ada banyak event yang bisa dikolaborasikan antara Jateng dan DIY.
“Tentu kolaborasi antara Jateng dengan provinsi lain termasuk Jogja bisa kita kreasi bersama. Kita pernah Borobudur sepedaan lewatnya Jogja, menarik tempatnya, mulai Solo, Jogja, Semarang. Joglosemar ini destinasi terintegrasi, makanya tolnya sudah kami siapkan,” ujarnya.
Adapun acara lari kali ini berkonsep fun, karena para runners tak hanya berolahraga tetapi diajak berwisata heritage. Direktur Utama Bank Jateng Supriyatno mengatakan ada cagar budaya Benteng Vredeburg dan Jalan Malioboro yang berlokasi di antara Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat dan Tugu Pal Putih turut menjadi lintasan Bank Jateng Friendship Run Yogyakarta tersebut.
“Di samping itu, The Tour juga kembali hadir bersama sejumlah komunitas di 10 kota bersamaan dengan dilaksanakannya Bank Jateng Friendship Run. Dengan merangkul berbagai komunitas lari, The Tour bertujuan untuk menghidupkan ekosistem lari di Indonesia. The Tour akan diselenggarakan secara mandiri oleh perwakilan komunitas di masing-masing kota. Kegiatan The Tour sekaligus mengajak komunitas lari untuk mempersiapkan diri dalam menyambut Borobudur Marathon 2023 Powered by Bank Jateng,” kata Supriyatno.
Sementara Generali Indonesia kembali bekerja sama dan mendukung lomba lari berskala internasional yang akan diselenggarakan pada 19 November 2023 mendatang.
Sebagai mitra resmi asuransi, Chief Marketing Officer Generali Indonesia, Vivin Arbianti Gautama mengatakan Generali Indonesia siap memberikan proteksi kepada 10.000 pelari Borobudur Marathon 2023 dalam bentuk proteksi jiwa dan kesehatan jika para pelari mengalami kecelakaan saat berlari.
“Dengan adanya proteksi ini, para pelari akan mendapatkan rasa aman dan tidak perlu khawatir saat terjadi risiko kecelakaan ketika mengikuti Borobudur Marathon serta dapat fokus mencapai garis finish,” urainya.
Lebih lanjut, sejalan dengan tema tahun ini yakni mengangkat tema tahun ini ‘Voice of Unity’, Borobudur Marathon ingin mengajak masyarakat untuk saling menginspirasi dengan menyuarakan hal-hal positif demi membangun persatuan. Begitupula dengan Generali Indonesia yang juga ingin secara konsisten menyuarakan hidup sehat sejak dini sebagai bekal masa depan.
“Di Indonesia, kolaborasi Generali dan Borobudur Marathon menjadi komitmen besar dalam 6 tahun berturut-turut karena kami memiliki visi yang sama untuk terus meningkatkan kualitas hidup masyarakat.” pungkasnya. (lan)