BERNASNEWS.COM — Dalam rangka memeriahkan bulan suci Ramadhan 1442 Hijriah, Akademi Kebidanan Mulia Madani Yogyakarta (Akbid MMY) menyelenggarakan event Ramadhan Religious Competetion se-DIY dan Jawa Tengah, dengan tema “Membangun Masa Depan Dengan Religius Generasi Muda Indonesia”.
Kegiatan tersebut dilaksanakan melalui zoom meeting, Sabtu (17/4/2021), Pukul 08:00 WIB hingga Dhuhur, di Kampus Akademi Kebidanan Mulia Madani Yogyakarta, Jalan Wates, Plawonan, Kalurahan Argomulyo, Kapanewon Sedayu, Kabupaten Bantul, DIY.

Dalam sambutannya, Wakil Direktur III Akbid MMY Drs. Nurhidayat Pamungkas, MPd
menyampaikan, bahwa kegiatan lomba Gebyar Ramadhan senantiasa diselenggarakan
bertujuan untuk memeriahkan Ramadhan. “Walaupun masih dalam keadaan pandemi Covid-19,
namun diharapkan agar para generasi masa depan Indonesia dapat menjadi muda
mudi yang religious dengan pedoman utama Al-Qur’an,” ungkap Nurhidayat.
Sementara itu, Anandya Cahya Agista selaku Ketua Panitia Penyelenggara Kegiatan menjelaskan, bahwa semua kegiatan lomba itu gratis yang meliputi, Lomba Kaligrafi Tema Kesehatan (Tingkat SMA/Sederajat), Lomba MTQ (Tingkat Mahasiswa) dan Lomba MHQ Juz 30 (Tingkat Mahasiswa).
“Sejak awal Ramadhan informasi mengenai perlombaan ini sudah
diumumkan melalui media sosial, sekolah, dan tempat umum. Peserta mendaftar
lewat saluran yang disediakan dari panitia yakni pada sebuah link pendaftaran,” terang Anandya Cahya
Agista.
Dikatakan, Peserta yang telah terpilih untuk mengikuti perlombaan direkap sebanyak 36 orang, untuk untuk peserta MTQ 15 orang, MHQ 15 orang, dan Kaligrafi 6 orang. Dan bagi peserta yang memenangkan lomba ini nantinya akan mendapatkan hadiah berupa uang pembinaan, sertifikat dan Al-Qur’an. (Sulis Setiyaningsih, Panitia seksi Humas dan Dokumentasi/ Mahasiswi D3 Kebidanan Semester II Akademi Kebidanan Mulia Madani Yogyakarta)