News  

PDAM Tirtamarta Yogyakarta Gelar Program Sambungan Baru Rp 200.000 Untuk MBR

BERNASNEWS.COM — Dalam rangka upaya memenuhi kebutuhan air minum yang bermutu dan berkualitas kepada masyarakat, PERUMDA PDAM Tirtamarta Yogyakarta memberikan kesempatan berupa program sambungan baru bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR) di Kota Yogyakarta.

Kepala Divisi Humas PDAM Tirtamarta Yogyakarta Joko Sunarto, SH menjelaskan, bahwa untuk memasang sambungan baru dalam program ini dengan biaya sebesar Rp.200.000. Syarat dan ketentuan adalah, masyarakat yang memiliki daya listrik di rumah kurang dari 1300 VA, tidak memiliki AC, bersedia mengisi formulir dengan menyertakan fotokopi KTP dan lolos survai dari PDAM.

“Saat ini kami masih menjaring masyarakat yang belum berlangganan PDAM dan kami data sesuai ketentuan tersebut. Kemudian rencana kami usulkan Kementrian PUPR apabila disetujui dapat direalisasikan pada tahun 2022,” ungkap Joko Sunarto dalam rilisnya, Kamis (25/2/2021).

Pengumuma perihal sambungan baru MBR ini juga telah beredar secara viral melalui media sosial yang ditujukan kepada Ketua RT/ RW se Kota Yogyakarta. Sementara untuk konfirmasi dan informasi tentang program lebih lanjut hubungi Kantor PERUMDA PDAM Tirtamarta Yogyakarta, Jalan Wolter Monginsidi, Yogyakarta. (nun/ ted)