News  

Akad Package KJ Hotel Jogja “Halalin Aja Dulu”

BERNASNEWS.COM — KJ Hotel Jogja sebuah hotel bertajuk Luxury in Style, di Jalan Parangtritis, Prawirotaman, Yogyakarta. Menawarkan PAKET AKAD dengan harga super promo sebagai solusi bagi para calon pengantin yang masih belum memungkinkan untuk mengadakan resepsi di masa pandemic Covid-19 ini.

“Selain harganya yang terjangkau, kami memberikan berbagai fasilitas lebih yang bisa langsung dinikmati pasangan pengantin baru,” kata General Manager KJ Hotel, Veri Diana kepada Bernasnews.com, beberapa waktu lalu.

PAKET AKAD di KJ Hotel Jogja, Jalan Parangtritis, Prawirotaman, Yogyakarta. (Foto: Istimewa)

Veri Dianan menjelaskan, PAKET AKAD ini untuk 25 orang, selain termasuk free untuk penggunaan venue akad nikah dan resepsi terbatas bersama keluarga dekat selama 4 jam. Juga sudah termasuk lunch/ dinner buffet, standard sound system, standard dekorasi, candle light dinner (bisa diambil 1 hr sebelum hari H), free pre-wedding venue di area poolside hotel yang laksana Hidden Paradise.

“Dan yang paling menarik sudah termasuk satu complimentary room  beserta sarapan pagi untuk couple yang baru mengikat janji perkawinan” imbuhnya. (nun/ ted)