News  

Rayakan Valentine, Hotel Gelar Candle Light Dinner dan Live Music

BERNASNEWS.COM — Momentum Valentine menjadi hal yang paling ditunggu sebagian orang untuk mengungkap kasih sayang. Dengan adanya momen ini, hotel pun tak ketinggalan merayakan hari bahagia ini. Salah satunya ARTOTEL Yogyakarta.

Candle light dinner ini bahkan merupakan yang pertama kalinya digelar. Meski Jogja sedang diguyur hujan, rupanya tak menyurutkan sebagian orang yang ingin merayakan Valentine dengan candle light dinner (red: makan malam diterangi nyala lilin).

Sajian Live Music di ARTOTEL Yogyakarta, Jumat (14/2/2020) malam. Foto: Brigitta Feva

Tities Oktavianingrum K selaku Marcomm ARTOTEL Yogyakarta, menjelaskan, melihat animo sebagian orang yang ingin merayakan momen Valentine agar lebih berkesan. Pihalnya bahkan telah menyiapkan sekitar 50 table khusus.

“Kalau tahun ini pertama kalinya menggelar candle light dinner. Ada kurang lebih 50 table,” jelas Tities di Artotel, Jumat (14/2/2020) malam.

Menu yang ditawarkan dalam dinner bahkan beragam. Ada main course, dessert, hingga tak ketinggalan wine. Selain dari segi sajian menu yang menarik, orang yang merayakan Valentine hari ini pun disuguhkan dengan live music yang kian menambah suasana romantis.

“Di acara candle light dinner ini juga ada live music-nya,” pungkas Tities. (Brigitta Feva)