BERNASNEWS.COM —
Reuni atau berjumpa lagi dari sekian lama waktu tidak bertemu menjadi suatu hal
yang menyenangkan. Apalagi dalam komunitas tertentu di mana sebelumnya ada kebersamaan dalam tim
yang solid dan dalam jangka waktu yang cukup lama.
Sebagaimana yang dilakukan para mantan karyawan dari awal mula Ibis Malioboro Hotel berdiri hingga karyawan yang masih aktif saat ini, Minggu (15/12/2019), menggelar acara reuni berkumpul, di Hotel ibis Malioboro, Yogyakarta. Meskipun acara diselenggarakan sederhana, peserta yang hadir ada 40 orang, diwarnai dengan berbagai cerita, canda tawa, dan nostalgia.
“Mengumpulkan mereka itu tidak mudah, karena sudah banyak
yang ada di luar kota atau bekerja di tempat lain,” terang Eunike Martanti
selaku Koordinator Reuni Ibis 2019, Selasa (17/12/2019).
Eunike Martanti atau akrab dipangging Nike ini, menambahkan, kalau tidak diniatkan dan dicoba untuk berkumpul akan semakin susah bertemu lagi. “Momen inilah yang menurut saya adalah merupakan momen “pecah telor”. Jadi yang bisa kumpul untuk bertemu ini, nanti ke depannya dapat membuat reuni yang lebih akbar,” ungkap Mantan PR Manager Ibis Malioboro.
Lanjut Nike, acara diawali dengan napak tilas seluruh kantor
dan area yang ada di Ibis Malioboro Hotel. Hampir 20 tahunan para mantan
karyawan meninggalkan hotel ini yang sudah
banyak mengalami perubahan. Tampilan kamar yang lebih bersih dengan desain
furniture lebih modern, restoran dan bar yang nyaman dan milenial, serta banyak
fasilitas lainnya yang berubah tetapi tetap mencirikan Hotel Ibis.
“Terlihat akses kemudahan menuju Malioboro pun masih ada, bahkan lebih terlihat bagus karena mal sendiri juga semakin luas dan modern. Memasuki beberapa ruangan yang berubah fungsi membuat kehebohan sendiri diantara mereka, ” ujarnya.
Loh, kitchen nya dimana? Koq jadi parkiran sekarang? Celetuk
seseorang teman, demikian Nike menyampaikan. Para peserta pun tak lupa untuk
berfoto atau berselfi. Sepertinya rasa kangen itu mendalam di hati peserta
Reuni Ibis 2019. Setelah keliling hotel, acara dilanjutkan dengan makan malam
dan cerita nostalgia dari beberapa teman.
Sementara itu, General Manager Ibis Malioboro, Nanang, dalam
sambutannya mengaprisiasi dan menyambut baik kegiatan reuni tersebut. Karena
kebersamaan para karyawan dan mantan karyawan, Ibis Malioboro masih ada dan
sukses. “Adalah berkat kerja keras semua sebagai bagian keluarga besar Hotel
Ibis Malioboro. Dan berharap kedepannya ada reuni yang lebih besar dapat
terwujud,” kata Nanang.
Sebagai hotel favorit di jantung kota jalan Malioboro, menurut Nike, hotel ini memberi kisah tersendiri bagi yang pernah bernaung di dalamnya. Mulai dari pernah merasakan dimarahi tamu, dimarahi atasan, atau bahkan bertengkar sesama teman, hingga memberikan servis terbaiknya. Juga mendapatkan pengalaman yang luar biasa dan sukses saat ini di bidangnya masing-masing. “Acara dilanjutkan dengan hiburan dan bagi-bagi hadiah, serta ngobrol yang tiada berhenti.,” pungkas Nike. (ted)