News  

Amikom University Job Fair #3: Menjemput Impian

BERNASNEWS.COM —  Sumber Daya Manusia (SDM) merupakan salah satu isu hangat yang selalu diperbincangkan pada tahun ini. Setelah fokus dengan pembangunan infrastruktur, dalam lima tahun kedepan Presiden Jokowi siap untuk membangun SDM unggul untuk Indonesia Maju. Oleh sebab itu Direktorat Business Placement Center (BPC) dan Alumni Universitas Amikom Yogyakarta ikut mendukung program kerja pemerintah dengan mengadakan Job Fair, yaitu AMIKOM University Job Fair #3 digelar, tanggal 13 – 14 November 2019, di Basement Unit 5 Universitas AMIKOM Yogyakarta.

“Job Fair ini merupakan Job Fair ketiga yang berhasil diselenggarakan Universitas AMIKOM Yogyakarta. Pada Job Fair kali ini, panitia penyelenggara memilih tema “Improve your skills, improve your attitude, make yourself able to compete globally” yang juga mendukung salah satu tema HUT RI 74 pada Agustus tahun ini,” terang Erick Hadi Saputra,S Kom, M Eng selaku Kepala Humas AMIKOM melalui rilis yang dikirim ke Bernasnews.com, Jumat (8/11/2019).

Job Fair tahun ini dibuka untuk umum dari semua jenjang baik tingkat SMK/SMA sampai dengan Sarjana bahkan Pasca Sarjana. Terdapat jenis lowongan yang sangat banyak, dengan ratusan lowongan pekerjaan dari berbagai sektor yang siap dihadirkan dari puluhan perusahaan yang bergabung dalam AMIKOM University Job Fair #3.

“Selain itu ada yang special pada Job Fair kali ini yaitu dengan adanya fasilitas Career Consulting untuk para Job Seeker pada saat event berlangsung, dan juga fasilitas untuk mendaftar ke lowongan pekerjaan melalui website egraduation.amikom.ac.id. Banyak informasi lainnya dengan mengunjungi social Instagram @bpcamikom,” ungkapnya.

Dengan adanya AMIKOM University Job Fair #3, Erick beserta penyelenggara berharap dapat ikut menurunkan tingkat pengangguran di Indonesia. Sementara nama-nama perusahaan yang telah mendaftar ikut bergabung dalam Job Fair ini diantarnya, PT.Metrodata Electronics TBK; PT. Indonesia Indicator; PT. GAMELOFT INDONESIA; PT. INSERA SENA (POLYGON BIKES); PT SUPRANUSA SINDATA,; PT. Cahaya Tirta Rasa (Tong Tji); PT Rifan Financindo; NIAGAHOSTER; PT Gamatechno Indonesia; PT BFI Finance Indonesia Tbk.

Dan ada beberapa perusahaan lainnya, seperti, PT. Cyberindo Aditama (CBN); PT. Time Excelindo; PT. Victory International Futures; PT Qiscus Tekno Indonesia (Qiscus); PT. AQ Business Consulting Indonesia; PT. Privy Identitas Digital; PT LARISSA KARUNIA SEJAHTERA (LARISSA AESTHETIC CENTER); PT DATINDO INFONET PRIMA; PT. Investree Radhika Jaya; PT. Vostra Internasional; PT Star Cosmos; PT XSIS MITRA UTAMA; PT Semanggi Tiga; PT Kairos Utama Indonesia. (nun/ ted)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *