BERNASNEWS.COM – Perwakilan dari SMK N 2 Yogyakarta yang ikut serta dalam acara Senam Massal & Festival SKJ Jadoel berhasil membawa pulang sejumlah piala. Tak tanggung-tanggung, SMK N 2 YK memborong juara 1, 2 dan 3 dan juara harapan 2 di kategori SMA/SMK.
Lomba yang diselenggarakan oleh Kementerian Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI dan kerjasama dengan IOSKI (Ikatan Olahraga Kreasi Indonesia) ini dilaksanakan di Lapangan Minggiran Mantrijeron Yogyakarta, Minggu (3/11/2019). Senam SKJ Jadoel ini dilombakan pada 4 kategori, yaitu kategori SD, SMP, SMA/SMK dan kategori Umum.

Pada kesempatan kali ini SMK N 2 YK mengirimkan 4 regu, satu regu terdiri dari 10 orang siswa. 4 regu yang dikirimkan SMN 2 YK terdiri dari siswa X TKJ 1, X TKJ 2 dan X TKR 1. Dari ke empat regu yang dikirimkan, semuanya mendapat juara.
Nuri Hartana selaku pembimbing dan juga guru Olahraga merasa bangga dan puas atas prestasi yang diperoleh dari peserta didiknya pada kesempatan lomba kali ini. Ia menambahkan bahwa akan terus berusaha untuk mencetak prestasi-prestasi lain di bidang olahraga bagi peserta didiknya.