News  

DWP Kemenag Sleman Sumbangkan 14 Tangki Air

Dharma Wanita Persatuan (DMP) Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sleman menyerahkan bantuan 14 tangki air bersih untuk warga Dusun Widoro Balong, Girisobo, Kabupaten Gunungkidul, Selasa (9/7/2019). Foto : Istimewa

BERNASNEWS.COM —Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang dilanda kesulitan air, Dharma Wanita Persatuan (DMP) Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Sleman menyerahkan bantuan 14 tangki air bersih untuk warga Dusun Widoro Balong, Girisobo, Kabupaten Gunungkidul, Selasa (9/7/2019).

“Saya merasa prihatin atas apa yang dirasakan warga sekitar yang kesulitan mendapatkan air bersih karena kemarau yang berkepanjangan.
Sudah menjadi kewajiban kita untuk membantu warga yang mengalami kekurangan air bersih,” kata Sa’ban Nuroni, Kepala Kemenag Kabupaten Sleman, selaku pembimbing DWP Kemenag Kabupaten Sleman saat mengikuti kegiatan bakti sosial (baksos) berupa penyerahan bantuan air bersih di Dusun Widoro, Balong, Girisobo, Gunungkidul, seperti dikutip C Ismulcokro, pegawai Kemenag Kota Yogyakarta, dalam rilis yang dikirim ke Redaksi Bernasnews.com, Selasa (9/7/2019).

Sementara Hj Swastini, Ketua DWP Kemenag Kabupaten Sleman, berharap agar bantuan air sebanyak 14 tangki ini bermanfaat bagi warga setempat.

Bantuan air diterima langsung oleh istri kepala dusun dan warga Dusun Widoro untuk ditampung dan didistribusikan kepada warga yang membutuhkan. (*/lip)