News  

Tabrak Pagar di Tikungan, Pembonceng Motor di Kulonprogo Tewas

Pembonceng Motor di Kulonprogo Tewas/Foto: Ef Linangkung

BERNASNEWS- Kecelakaan tunggal terjadi di Jalan Pengasih, Kulonprogo, tepatnya dekat Pos 1 Pemandu Perjalanan Wisata, Dusun Girinyono, Kalurahan Sendangsari, Kapanewon Pengasih.

Sepeda motor Honda Supra bernomor polisi AB-4057-XN menabrak pagar bangunan setelah kehilangan kendali di tikungan tajam pada Minggu (13/4/2025) sekitar pukul 13.00 WIB.

Kasi Humas Polres Kulonprogo Iptu Sarjoko menjelaskan, pengendara motor, Sujarwoko (64), warga Godean, Sleman, mengalami luka di wajah, cedera kepala, dan cedera tulang leher. Tim medis segera membawa korban ke RSUD Wates untuk mendapatkan perawatan intensif.

Namun nahas, pembonceng motor, Sapon (66), warga Gamping, Sleman, meninggal dunia di lokasi kejadian. Petugas menemukan luka serius berupa patah tulang dada, lecet di leher, dan kaki kanan pada korban.

“Motor melaju dari arah barat menuju timur. Saat memasuki tikungan ke kanan di lokasi kejadian, pengendara tidak bisa mengendalikan kendaraan, hingga motor keluar dari jalur dan menabrak pagar bangunan di sisi timur jalan,” terang Iptu Sarjoko.

Polisi mencatat kerusakan motor berupa pecah lampu depan, pecah bodi depan, serta lecet di sisi kanan dan kiri kendaraan. Pihak kepolisian menaksir kerugian material mencapai Rp500 ribu.

Unit Laka Lantas Polres Kulonprogo langsung menangani lokasi kejadian dan mengimbau pengguna jalan agar lebih berhati-hati saat melintasi jalan menikung, terutama di daerah wisata dengan kondisi medan yang tidak rata.(ef linangkung)