bernasnews – Junior Chamber International (JCI) Yogyakarta berkolaborasi dengan TikTok dan Dinas Koperasi & UMKM Yogyakarta menggelar acara sharing knowledge bertajuk “Tingkatkan Bisnismu dengan ShopTokopedia”.
Acara yang berlangsung di kantor Dinas Koperasi & UMKM DIY ini memberikan pemahaman mendalam kepada pelaku UMKM mengenai strategi efektif dalam memanfaatkan platform TikTok untuk meningkatkan penjualan produk mereka.
Business Development Manager ShopTokopedia, Jean Raticia tak hanya memaparkan teori mengenai strategi penjualan di TikTok, tetapi juga memberikan demonstrasi langsung kepada peserta mengenai cara menggunakan fitur-fitur jualan yang ada di TikTok.
“Kami mengajak peserta untuk berpartisipasi dalam praktik langsung livestreaming, sehingga mereka dapat langsung menerapkan ilmu yang didapat,” ujarnya, Selasa (14/1/2025).
Sementara Dannique by Dani Paraswati selaku sponsor utama dalam kegiatan ini turut memberikan dukungan penuh terhadap acara ini.
Dani yang merupakan pemilik brand Dannique itu menyampaikan bahwa digital marketing merupakan visi utama dalam membangun perusahaannya.
“Meningkatkan kualitas dan kuantitas pemasaran memerlukan strategi yang jitu, dan banyak marketplace yang menawarkan kerjasama yang menjanjikan. Saya sangat tertarik menjadi sponsor dalam acara talk show yang diselenggarakan oleh Dinas Koperasi bekerja sama dengan JCI, karena mengangkat tema yang sangat menarik tentang meningkatkan bisnis bersama ShopTokopedia,” terangnya.
JCI Yogyakarta Berkomitmen Dukung UMKM
Begitupula yang disampaikan oleh Tri Septo, Project Director JCI Yogyakarta. Dia berharap kolaborasi ini memberikan dampak signifikan bagi perkembangan UMKM di Indonesia.
“Melalui kolaborasi ini, JCI Yogyakarta ingin memberikan dampak yang signifikan bagi perkembangan UMKM di Indonesia. Kami melihat potensi besar yang dimiliki oleh UMKM, namun seringkali terkendala oleh kurangnya akses terhadap teknologi dan informasi. Oleh karena itu, kami menginisiasi program pelatihan dan pendampingan yang intensif, dengan harapan dapat meningkatkan kualitas produk, branding, dan pemasaran UMKM secara online,” ungkap Tri Septo.
Local Presiden JCI Yogyakarta 2025 juga memuji untuk kerjasama dan kolaborasi yang dilakukan Project Director Executive Vice President Tri septo atas inisiasi dengan pihak dinas koprasi UMKM DIY yang di wakili Pak Wahyu. (lan)