BERNASNEWS.COM — Sebagai percepatan vaksinasi oleh Pemerintah Kota Yogyakarta melalui Kelurahan Panembahan dengan didukung penuh oleh Puskesmas Kraton menyelenggarakan vaksinasi massal tahap dosis pertama untuk warga, Rabu (15/9/2021), di Pendapa Mandiraloka, Kantor Kelurahan Panembahan, Kemantren Kraton, Yogyakarta.
Lurah Panembahan RM. Murti Buntoro, SH, MIP mengatakan, bahwa kegiatan vaksinasi massal ini bertujuan untuk mengcover warga yang belum tervaksin. “Kegiatan ini bekerjasama dengan Puskesmas Kraton sebagai bentuk respon, yang bertujuan untuk sapu bersih warga se-Kelurahan Panembahan yang belum tervaksin,” ungkapnya.

Dikatakan, bahwa vaksinasi dosis tahap pertama ini jenis
vaksin Sinovac, dengan target peserta 160 warga. “Berdasar data totalitas warga
yang sudah tervaksin untuk Kelurahan Panembahan telah mencapai lebih 50 persen.
Untuk saat ini, prosentase vaksinasi warga sebesar itu masih lebih bagus dibanding
kelurahan lain di Kemantren Kraton,” terang Murti, saat ditemui di Kantor
Kelurahan Panembahan.
Lurah Panembahan juga berharap, ke depan warga di Kelurahan Panembahan bisa tervaksin semua sebagaimana hasil data tracing oleh Pemkot Yogyakarta melalui JSS (Jogja Smart Service). Untuk mengcover bagi warga yang belum tervaksin karena penyitas (pernah terpapar) Covid-19 dua bulan kedepan bisa terakomodir untuk vaksin.
“Menjadi keprihatinan kita bersama, karena wilayah Kelurahan
Panembahan kemarin pernah sempat mengalami zona merah, bahkan hampir hitam,”
imbuhnya.
Kelurahan Panembahan jumlah penduduk 9.092 jiwa, terbagi dalam wilayah 5 kampung yang terdiri dari 18 RW dan 78 RT. Merupakan bagian dari wilayah Kemantren Kraton, Kota Yogyakarta, dengan letak geografis sebelah sisi timur, membentang dari utara dari Plengkung Mijilan ke selatan Plengkung Gading (Nirbaya) wilayah nJeron Beteng Kraton Yogyakarta. (ted)