News  

PDAM Tirtamarta Yogyakarta Melepas Purna Tugas Dirut dan Direktur Teknis

BERNASNEWS.COM — PERUMDA PDAM Tirtamarta Yogyakarta menggelar acara Pelepasan Purna Tugas direktur, Rabu (20/5/2020) malam, bertempat di Aula Kantor PDAM Tirtamarta, Jalan Wolter Monginsidi, Jetis, Yogyakarta. Direktur Utama, Dwi Agus Triwidodo, ST MM dan Direktur Teknik, Setiawan Budianto, SH MM lepas purna tugas setelah menggabdi lebih dari 32 tahun di perusahaan pensuplai air minum plat merah milik Pemerintah Kota Yogyakarta.

Hadir dalam acara malam itu, Walikota Yogyakarta Drs. Haryadi Suyuti berserta istri Hj. Tri Kirana Muslidatun, Sekda Kota Yogyakarta, Dewan Pengawas dan Anggota, Kepala Dinas Kominfo dan Persandian, Kabag P3ADK Setda Kota Yogyakarta, Kabag Hukum Setda Kota Yogyakarta, serta senap Kabag dan Kami PDAM Tirtamata Yogyakarta.

Walikota Yogyakarta Drs. Haryadi Suyuti saat memberikan sambutan dalam acara Pelepasan Purna Tugas di PERUMDA PDAM Tirtamarta Yogyakarta, Rabu (20/5/2020) malam. Foto: Istimewa.

Walikota Yogyakarta Drs. Haryadi Suyuti dalam sambutan, mengajak seluruh pegawai PDAM Tirtamata Yogyakarta agar melakukan inovasi. “Seluruh pegawai hendaknya melakukan inovasi-inovasi dalam pengembangan pelayanan pelanggan air minum. Tentunya hal ini harus didukung sumber daya manusia (SDM) yang berkompeten,” pesan Haryadi.

Sementara Direktur Utama, Dwi Agus Triwidodo, ST MM mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan selama mengabdi di PDAM Tirtamarta Yogyakarta. Hal senada juga disampaikan oleh Direktur Teknik Setiawan Budianto, SH MM. “Doa kami semoga PDAM Tirtamarta Yogyakarta kedepan lebih maju karena didukung anak-anak muda. Dan kami juga mohon maaf atas segala kesalahan,” ungkap Setiawan.

Dalam jajaran direksi antara Dwi Agus Triwidodo dan Setiawan Budianto keduanya sama menjabat sebagi direktur dalam kurun waktu empat tahun, sejak tahun 2016 hingga 2020. Paska purna tugas sebagai pelaksana atau Plt. Direktur Utama PDAM Tirtamarta Yogyakarta, Majiya, SE MM yang merupakan teman sejawat dan seangkatan keduanya. (nun/ ted)