bernasnews — Pengurus Daerah (Pengda) INKAI DIY belum lama ini menggelar Sertifikasi Pelatih Daerah INKAI DIY Angkatan I, bertempat di Hotel Grand Palace Yogyakarta dan Dojo INKAI Samawi, Banguntapan, Kabupaten Bantul.
Pelatihan Angkatan I ini di laksanakan selama 3 hari, di tempat berbeda. Tujuan diselenggarakan pelatihan ini, diharapkan akan lahir karate-karate andal hasil binaan para pelatih yang sudah bersertifikat.
Ketua MSH INKAI DIY Sapti Dani Hapsari,S.Pd mengemukakan, bahwa ke depan INKAI DIY akan melakukan standardisasi pelatih. Menurutnya, sertifikasi pelatih dilakukan secara berjenjang. Setelah menjalani sertifikasi pelatih pratama, pelatih-pelatih yang dinilai berpotensi dan berprestasi bisa mengikuti jenjang Sertifikasi Pelatih Madya dan Pelatih Utama.
“Sertifikasi Pelatih sangat penting bagi peningkatan kualitas pelatih karate di Indonesia terutama di wilayah DIY, apalagi materi yang disampaikan oleh Dr. Danardono, M.Or pun sangat komplet. Materi tidak sebatas teori, tapi juga praktik di lapangan, termasuk melibatkan bidang pertandingan dan perwasitan Indonesia,” kata Sapti, dalam keterangan yang dikirim, Minggu (3/3/2024).
Lebih lanjut Septi menambahkan, bahkan para pelatih diberikan materi pemanasan yang benar dan asupan gizi atlet, yang juga menjadi hal penting dalam pembinaan atlet. Mereka juga dikenalkan dengan pola pengembangan jangka panjang. “Semua itu dilakukan demi mendapatkan pelatih yang benar-benar berkualitas sehingga bisa melahirkan banyak atlet andal,” lanjut dia.
Dewan Guru INKAI Shihan Basmara Pradipta menegaskan, bahwa pada masa depan, INKAI DIY akan banyak mencetak banyak pelatih yang berkualitas dan tersertifikasi. Oleh karena itu, Shihan meminta para pelatih di lingkungan INKAI DIY bersungguh-sungguh menyerap dan mengembangkan ilmu kepelatihannya.
“Termasuk dengan mengikuti sertifikasi pelatih yang digelar oleh Pengda INKAI DIY, baik di level pratama, madya, maupun nanti akan berlanjut di tingkat nasional atau utama,” tandas dia.
Sementara itu, Dr. Akhasnul Fuadi, M.Pdi selaku Sekum Pengda INKAI DIY saat memberikan sambutan di Dojo Samawi Banguntapan mengatakan, rencana kedepan tiap tahun akan diadakan program sertifikasi pelatih lantaran tahun 2024 ini adalah Angkatan Pertama.
“Dan hanya pelatih-pelatih yang telah mengikuti sertifikasi yang boleh mendampingi atlet di setiap kejuaraan karate. INKAI DIY ingin melahirkan pelatih yang berkualitas dan tersertifikasi. Pasalnya di tangan mereka (pelatih bersertifikasi) akan lahir para karateka terbaik Indonesia,” ujar dia.
Hal senada juga disampaikan oleh Ketua Bidang Pembinaan dan Prestasi Pengda INKAI DIY Fitriyadi Wahyono. Menurut Fitriyadi, pelatih karate yang baik adalah yang tersertifikasi dan mampu menghasilkan output bagus.
Pihaknya pun mengapresiasi banyaknya pelatih INKAI DIY yang begitu antusias dalam mengikuti program sertifikasi angkatan pertama tahun 2024 di DIY. “Hal itu menunjukkan kesadaran para pelatih INKAI DIY untuk terus meningkatkan kualitas,” ungkapnya. (ted/ Isnu Hardoyo)