News  

Resmikan Kantor Baru, Yayasan Insan Karima Yogyakarta Bakal Wadahi Kegiatan Keagamaan

Yayasan Insan Karima Yogyakarta resmikan kantor sekretariat baru di Bantul, Yogyakarta. (Foto : Wulan/ bernasnews)

bernasnews – Setelah hampir 8 tahun berkiprah di berbagai kegiatan sosial, Yayasan Insan Karima Yogyakarta (IKY) melaunching kantor sekretariat nya yang beralamat di Jalan Pedes Godean KM 2,5 Srontokan, Argomulyo, Sedayu, Bantul, Yogyakarta pada Sabtu (17/6/2023).

Dengan diresmikannya kantor tersebut, Ketua Yayasan Insan Karima Yogyakarta (IKY), Eko Prayitno mengatakan akan menjadi wadah baru bagi pihaknya untuk melebarkan sayap di dalam kegiatan keagamaan.

Eko menyebut banyak generasi muda yang saat ini jauh dari AlQur’an. Oleh karenanya, IKY berkomitmen untuk menghadirkan kegiatan dakwah serta lain sebagainya guna mewadahi siapa saja yang ingin mendalami agama.

“Ini bisa menjadi pematik atau pemicu anak-anak muda bahwa berdakwah itu mudah, berdakwah itu ringan serta mengetahui indahnya untuk berbagi kepada sesama,” kata Ketua Yayasan Insan Karima Yogyakarta (IKY), Eko Prayitno, Sabtu (17/6/2023).

Eko menjelaskan IKY sendiri selama ini aktif dalam berbagai kegiatan sosial seperti menyantuni anak yatim dan duafa, membantu pembangunan masjid, jamban sehat untuk warga yang kurang mampu, memberikan donasi berupa alat-alat shalat dan kesehatan serta mendonasikan sembako bagi warga yang membutuhkan.

“Kegiatan sosial ini sudah tidak terhitung, karena kegiatan ini sudah dari 2015. Setiap bulannya pasti ada kegiatan,” ujarnya.

Yayasan Insan Karima Yogyakarta memberikan donasi kursi roda kepada salah sat ih penyandang disabilitas saat peresmian kantor sekretariat yang baru di Bantul, Yogyakarta. (Foto : Wulan/ bernasnews).

“Bahkan tidak hanya menyasar pada lokal (Yogyakarta) saja tetapi juga ke berbagai daerah di luar pulau Jawa,” sambungnya.

Sementara Pengawas Yayasan Insan Karima Yogyakarta (IKY), Ustadz Abah Narko menyebut yayasan yang berakte notaris pada 2016 itu memiliki aneka program kegiatan sosial.Sinergi yang bagus antara pengurus, relawan dan donatur membuat yayasan IKY dapat berkiprah dalam layanan zakat infaq shodaqoh dan wakaf.

“Semakin lama semakin memberikan banyak manfaat. Setelah adanya kantor ini maka aktivitas kita insya Allah akan semakin luas dan nanti ketika menggalang dana dan sebagainya kita juga akan semakin mudah,” katanya.

Dalam peresmian ini, IKY turut menyantuni 20 anak yatim dan duafa serta memberikan donasi kursi roda kepada penyandang disabilitas.

Kepala Dukuh Srontokan, Sunaryo menyambut baik kehadiran kantor Yayasan Insan Karima Yogyakarta di wilayahnya itu. Ia berharap dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat terutama dalam peningkatan keagamaan.

“Tidak hanya kegiatan sosial masyarakat tetapi juga kegiatan tentang wawasan peningkatan keagamaan,” tandasnya. (lan)