Duta Museum DIY Diharapkan Bawa Museum Hadapi Tantangan Global

BERNASNEWS.COM – Duta Museum DIY menjadi salah satu pihak yang memiliki peranan untuk mengangkat citra museum di Yogyakarta. Tak hanya sekadar mampu meningkatkan jumlah kunjungan saja, duta museum juga dituntut untuk mengubah citra museum di mata masyarakat.

Selama ini, tak sedikit orang yang menganggap museum adalah tempat yang kuno dan membosankan untuk dikunjungi. Padahal, museum sekarang ini tidak hanya sebagai tempat untuk menyimpan barang antik saja. Tetapi sudah menjadi tempat edukasi dan rekreasi.

“Pada tahun 2020, Dinas Kebudayaan Kundha Kabudayan DIY kembali adakan kegiatan pemilihan duta museum dengan tema ‘Museum Jogja untuk Indonesia dan Dunia’. Tema ini dapat memacu museum yang ada di DIY untuk mampu menghadapi tantangan global,” kata Kepala Dinas kebudayaan Kundha Kabudayan DIY, Aris Eko Nugroho, di Sleman City Hall, Minggu (9/2/2020).

Ini menjadi kali kelima Dinas Kebudayaan Kundha Kabudayan DIY memilih duta museum DIY. Aris juga berharap duta museum DIY 2020 mampu mensosialisasikan eksistensi museum serta meningkatkan pemahaman masyarakat akan kebudayaan.

Febriska Noor Fitriana meraih Juara I dalam Pemilihan Duta Museum DIY 2020 kali ini. Sedangkan Harya Rifqi Pratama meraih Juara II, dan Eko Cahya Saputra meraih Juara III.

Finalis Duta Museum DIY 2020 dalam Malam Penobatan Duta Museum DIY 2020 di Sleman City Hall, Minggu (9/2/2020). (Foto: Ayu)

“Aspek penilaian (pemilihan duta museum DIY 2020) meliputi aspek permuseuman, tata krama, kreativitas, ide gagasan tantangan era 4.0 untuk museum, penguasaan medsos, promosi, ide penciptaan konten, dan komunikasi,” lanjutya.

Jumlah museum di DIY yang mencapai 45 museum ini, menunjukkan bahwa masyarakat DIY memiliki peradaban yang cukup tinggi. Staf Ahli Gubernur DIY Bidang Sosial, Budaya, dan Kemasyarakatan, Tri Mulyono, mengatakan bahwa angka tersebut masih akan bertambah seiring berjalannya waktu.

Tri Mulyono juga menyampaikan bahwa tugas duta museum tidak hanya sekadar meningkatkan angka kunjungan saja, namun juga meningkatkan kualitas pengelolaan museum dari segi marketing maupun manajemen.

“Pemilihan duta museum merupakan salah satu upaya penting dan strategis guna mendorong museum – museum agar terus berbenah diri sehingga layak diapresiasi dan dinikmati bukan saja oleh masyarakat DIY tapi juga para wisatawan,” kata Tri Mulyono, saat membacakan sambutan Gubernur DIY, Sri Sultan Hamengku Buwono X.